Pj Bupati Haili Yoga Hadiri Penutupan Turnamen Bola Voli Semi Open Gunung Tunyang Cup 2023

Bener Meriah-aceh.expost.co.id:

Pj , Drs. Haili Yoga, M.Si menghadiri kegiatan penutupan sekaligus menyaksikan pertandingan final Turnamen bola Voli Semi Open Gunung Tunyang Cup 2023, yang diadakan di lapangan voli Desa Gunung Tunyang, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, Selasa, 19 September 2023.


Turut hadir, Pj Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si, Safri Gumara DPRK Bener Meriah,Taslim, S.Ag, M.Sos Kepala Dinas Syariat Islam, Letda Inf Surya Kompi Khusus Yonif RK 114 SM Lampahan, Iptu Bandaharo Halomoan Nasution Kapolsek Timang Gaja, Abdul Hadi, S.Sos Camat Timang Gajah,Kepala Desa (Reje) Arwin saiful mijan S.Pd,


Haili Yoga, M.Si Pj Bupati Bener Meriah mengatakan, terima kasih saudaraku yang berbahagia, Voli ini adalah sebuah ajang olahraga yang banyak digemari oleh masyarakat, baik perempuan maupun laki-laki, tentunya ini sebuah hiburan untuk masyarakat dan yang hari ini kita saksikan antusias daripada masyarakat untuk melihat bagaimana turnamen ini terus kita galakkan setiap tahun, karena di satu sisi ini adalah hiburan dan olahraga.dan ini juga membuat animo masyarakat mulai berkembang dengan bibit-bibit baru karena melihat melihat bagaimana event turnamen bola voli berjalan, saya pikir ini sebuah karya yang bagus yang dilakukan kepala desa kolaborasi dengan anggota DPR dan pemerintah Kabupaten Bener Meriah dan harus terus kita galakkan untuk ke depannya, voli itu keren karena banyak digemari oleh masyarakat.ungkapnya


"Saya berharap, Kita ke depan ini harus terus kita jaga pertama sportivitas dan ini akan kita laksanakan setiap tahun, agar ini menjadi olahraga rutinitas setiap tahun, boleh saja tahun depan nanti piala Bupati biar lebih semarak lagi, yang penting ini hiburan untuk masyarakat, menggemari,berolahraga dan senang berolahraga."Harap Haili Yoga, M.Si Pj Bupati Bener Meriah



Kepala Desa (Reje) Arwin Saipul Mizan S.Pd berharap, melalui turnamen bola voli dapat mempererat tali silaturahmi dan memupuk rasa persaudaraan ditengah masyarakat dan peserta, melalui turnamen ini dapat memupuk tali persaudaraan serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar peserta turnamen khususnya dan antar masyarakat Kabupaten Bener Meriah umumnya.


Ia juga mengatakan, melalui turnamen ini mampu meningkatkan peran serta masyarakat untuk berprestasi dalam bidang olahraga. Dan yang tidak kalah penting, diharapkan adanya peningkatan dalam pembinaan prestasi olah raga, serta turnamen ini dapat dijadikan sebagai sarana menjalin sinergitas yang baik, sehingga prestasi olahraga dapat ditingkatkan.


Pertandingan final turnamen bola voli yang kita saksikan bersama-sama Sore ini merupakan salah satu pertandingan yang memiliki arti penting. Satu pelajaran yang bisa kita petik melalui turnamen ini adalah bahwa siapa yang paling siaplah yang akhirnya bisa mencapai prestasi.


Lanjut Arwin Saipul Mizan S.Pd Kepala Desa (Reje) upaya pembangunan masyarakat tidak hanya dititik beratkan pada pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana semata. Akan tetapi, pembangunan menyeluruh juga dilakukan terhadap pembangunan sumberdaya manusia, dimana salah satu upaya pembangunan sumberdaya manusia adalah melalui pembinaan olahraga dan Seni Budaya dan Adat.


“Kita ketahui bersama, bola voli merupakan salah satu jenis olahraga yang sangat populer di tengah masyarakat kita. Sebagian besar masyarakat Kabupaten Bener Meriah sangat menyukai olahraga ini, dimana hampir setiap desa memiliki lapangan bola voli. Turnamen ini membawa dampak yang signifikan bagi lahirnya bibit-bibit atlet muda di Kabupaten Bener Meriah,”ujarnya.


Untuk itu, ia berharap Pemerintah Daerah beserta seluruh elemen masyarakat senantiasa berupaya mendukung dengan pelaksanaan turnamen-turnamen yang berkesinambungan di masa mendatang.melalui turnamen - turnamen yang dilaksanakan diharapkan agar upaya pembinaan olahraga di Kabupaten Bener Meriah dapat berjalan dengan baik. Semua itu tentunya tidak dengan mudah dapat kita raih, namun dengan tekad yang kuat, sistem pembinaan yang terpadu, kerja keras dan komitmen kita bersama, harapan besar tersebut Insya Allah dapat kita raih.


“Saya Arwin Saipul Mizan S.Pd Kepala Desa (Reje) menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada segenap panitia penyelenggara dan semua pihak yang telah berperan dan bekerja keras dalam menyukseskan turnamen bola voli ini,”ujarnya.


Adapun para juara pada turnamen Bola Voli Semi Open Gunung Tunyang Cup 2023 adalah : Juara Pertama Lut Jaya Rusip, Juara Kedua Putra BIES Baru Gentayangan , juara ketiga CVC Conto, Juara Keempat,Jingki Uken Linung Bale.(Kiki)